"Facebook At Work" incar Pengguna Kantoran


Banyak perusahaan yang melarang penggunaan Facebook pada jam kerja. Tak lama lagi, kebijakan tersebut kemungkinan bakal diubah. Ke depan, Facebook tak akan sebatas digunakan oleh pengguna umum. Media sosial dengan jumlah pengguna terbanyak ini tengah mengerjakan ‘Facebook At Work’ yang siap mengincar orang-orang kantoran. 

Tapi konsepnya bukan seperti Linkedln, karena Facebook At Work sebenarnya tak beda dengan Facebook yang biasa netizen gunakan. Bedanya Facebook at Work hanya dapat digunakan secara internal di dalam perusahaan. Fitur yang disertakan di dalamya termasuk fitur News Feed, kemampuan chat dengan sesama rekan kerja, terhubung dengan kontak para profesional, dan fitur kolaborasi dokumen yang bisa diakses bersama-sama

Mirip dengan LinkedIn, Facebook at Work nantinya akan menampilkan profil profesional pengguna, alih-alih profil pribadi. Dikutip NusamaniaTEKNO dari Financial Times, Senin (17/11/2014), halaman tersebut tetap akan memiliki tampilan layaknya Facebook.

saat ini Facebook At Work sendiri telah dalam proses pengujian oleh sekitar 8.000 pengguna. Para karyawan Facebook dilaporkan telah menggunakan layanan tersebut cukup lama, dan Facebook kini mengujinya dengan beberapa perusahaan yang dipilih. Namun soal waktu rilisnya masih belum jelas.


Previous
Next Post »
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...