Jam Pintar Pengingat Notifikasi – Jam tangan Martian Notifier Secara otomatis menerima notifikasi, termasuk panggilan telepon, SMS, facebook, twitter, cuaca, e-mail, kalender, instagram, pinterest, game favorit, pemberitahuan bank, statistik fitness, dan berbagai pemberitahuan lain yang biasa gadget Anda dapatkan. Anda pun dapat melakukan perintah suara pada speaker smartphone untuk berbagai macam kegunaan seperti “membaca SMS” ketika Anda sedang sibuk.
Martian Notifier kompatibel dengan perangkat iOS maupun Android dengan lewat bluetooth, dan sesuai namanya Martian Notifier akan memberi peringatan ketika ada notifikasi masuk ke ponsel Anda.
Didirikan sejak tahun 2007, Martian senantiasa memberikan solusi komunikasi nirkabel yang tertuang dalam bentuk jam tangan. Martian merancang dan menciptakan produk-produk inovatifnya berkat tim insinyur yang berdedikasi untuk meningkatkan kenyamanan dan penggunaan produk bluetooth yang fungsional. Visi unik Martian adalah untuk menghidupkan komunikasi nirkabel dalam sebuah bentuk yang klasik dan tidak pernah disangka sebelumnya, namun tetap fashionable dan mudah digunakan setiap hari.
Kompatibilitas
Akses peringatan dan notifikasi dari smartphone secara instan langsung di pergelangan tangan Anda dengan Martian Notifier. Anda pun dapat mengatur pola getaran ketika sedang tidak melihat langsung notifikasi dari jam. Dapatkan notifikasi silent alarm, hour repeater, virtual phone leash, find phone, pengaturan shutter kamera dan sebagainya. Jam tangan ini kompatibel dengan produk iPod, iPad Air, iPad mini, iPad (3rd generation), serta iPhone seri 4S ke atas. Sementara untuk OS Android, jam tangan ini kompatibel dengan smartphone serta tablet Android seri 2.3.3 ke atas.
Tenaga & Baterai
Martian Notifier dapat bekerja hingga 5 hari (baterai jam analog terpisah, dapat bertahan hingga 2 tahun). Dengan baterai isi ulang tipe lithium polymer, jam tangan ini membutuhkan waktu isi ulang baterai selama 2 jam. Anda pun dapat mengisi ulang daya baterai dengan menghubungkannya pada port USB di komputer ataupun menggunakan adaptor.
Baca Juga: