
Polytron resmi meluncurkan smartphone Android terbarunya, Zap 5 yang mendukung teknologi 4G LTE pada Rabu (11/2/2015). Perangkat ini menjadi ponsel pintar buatan lokal pertama yang bisa menggunakan 4G.
Polytron Zap 5 bisa terhubung dengan teknologi 4G LTE berbagai frekuensi. Frekuensi yang dimaksud adalah 800 MHz, 850 MHz, 900 MHz, 1800 MHz, 1900 MHz, 2100 MHz, dan 2600 MHz.

Soal spesifikasi sendiri, Polytron Zap 5 menggunakan dapur pacu berupa prosesor Qualcomm Snapdragon 410 quad core 1,2 GHz 64-bit dan RAM 1 GB.
Smartphone berukuran 4,5 inci ini juga dilengkapi dengan layar FWVGA 480 x 854 piksel. Ada juga kamera utama 5 megapiksel, dual SIM, serta Android KitKat 4.4. Dengan semua spesifikasi tersebut, Polytron membanderolnya dengan harga Rp 1,1 juta.
Polytron juga memiliki 65 titik layanan yang bisa menangani masalah smartphone buatannya. Titik-titik layanan itu tersebar di Jakarta, Bogor, Bandung, Semarang, Yogyakarta, dan Surabaya.
Baca Juga: